Womansguidelover, Anda mungkin
salah satu penderita insomnia atau susah tidur. Akibatnya, Anda menjadi lebih
sensitif, mudah marah, kurang konsentrasi ,dan mengantuk pada saat jam kerja.
Sedang penyebab dan kategori insomnia itu sendiri : Stess, faktor pekerjaan
yang bertumpuk, jet lag setelah pergi jauh dengan pesawat, atau adanya gangguan
suara atau cahaya. Gejala tadi adalah penyebab insomnia Transient. Biasanya
terjadi, selama beberapa hari sampai satu minggu. Insomnia short term, terjadi
dari beberapa hari sampai kurang dari tiga minggu. Penyebabnya, sama seperti
yang transient, tapi bisa terjadi berulang kali.Dan chronic insomnia, yang
terjadi hampir setiap malam, sampai hampir lebih dari tiga minggu. Terjadi
karena depresi, pengaruh obat-obatan, alkohol, merokok, kafein yang berlebihan,
atau karna ada penyakit –penyakit tertentu. Nah, bagi Anda yang mengidap
insomnia, tidak dianjurkan minum obat tidur. Tapi sebaiknya konsultasikanlah
pada dokter Anda.
Womansguidelover, pernah nggak sih, dalam sehari Anda selalu ingin makan? Sebenarnya nggak masalah, kalau Anda dapat membagi satu porsi besar makanan…menjadi beberapa porsi kecil. Artinya…Anda boleh saja makan beberapa kali sehari, asalkan dalam porsi kecil. Malah, pola makan seperti ini, dapat mendatangkan manfaat yang tidak Anda pikirkan sebelumnya. Diantaranya…dapat memacu pembakaran kalori. Hal ini disebabkan oleh efek panas dari makan. Kalo makan makanan porsi kecil…setiap tiga jam, dengan total lima atau enam porsi kecil setiap hari, Anda bisa membakar kalori lebih banyak, daripada kalo menyantap dua atau tiga porsi besar.
Professor Yaakov Stern dari
Columbia University di New York, yang melakukan serangkaian penelitian pada
otak manusia menyebutkan bahwa alzheimer yang menyebabkan kepikunan bisa
diatasi dengan penggunaan otak yang maksimal. Otak yang selalu aktif bisa melindungi
Anda akan serangan Alzheimer. Hal-hal yang bisa dilakukan untuk mengaktifkan
otak Anda yaitu: Bermain puzzle. Permainan ini membuat Anda terus menerus
memaksa otak untuk berpikir menemukan kepingan puzzle yang paling tepat. Berikutnya;
Dansa. Kegiatan ini akan menyelaraskan otak dengan langkah kaki juga gerakan
tangan. Sementara, olah raga yang bisa menjadi pilihan untuk Anda adalah tenis.
Olahraga ini memicu otak Anda untuk berpikir cepat dan tepat agar bola Anda
bisa mendapat angka.
Demensia atau kepikunan, adalah
gejala yang ditandai dengan penurunan daya ingat dan perilaku/kepribadian, yang
disebabkan oleh penyakit yang bernama Alzheimer. Alzheimer adalah penyakit yang
menyebabkan demensia atau kepikunan. Dianggap normal jika terjadi pada orang
usia karena merupakan bagian dari proses menua yang alami. Awalnya biasa
'dimulai' dengan lupa nama orang atau tempat dan kejadian. Gejala ini akan
'meningkat' pada Alzheimer yang bisa berlanjut pada demensia. Meskipun sampai sekarang para
peneliti belum mengetahui pasti penyebab timbulnya alzheimer, namun mereka
percaya usia tualah yang jadi penyebabnya. Ditemukan pertama kali tahun 1906
oleh seorang ahli syaraf berkebangsaan Jerman bernama Dr. Alois Alzheimer pada
salah seorang pasien wanitanya yang berumur 55 tahun. Alzheimer
mengidentifikasi penyakit tersebut sebagai "penyakit tidak biasa pada
kulit luar otak besar" yang mengakibatkan kehilangan ingatan, disorientasi
dan juga halusinasi.
Anda, para orang tua sering
memasukkan anak untuk mengikuti berbagai kursus. Paling tidak setelah
memasukkan anak dalam kursus atau aktivitas tertentu tersebut, Anda jadi lebih
mudah memantau keinginannya. Awalnya anak Anda mungkin tidak mendapat tempat
yang cukup untuk mencapai apa yang diinginkannya. Namun dengan mengikuti
kursus, anak Anda akan merasa termotivasi belajar sesuatu yang disukainya,
sekaligus menciptakan rasa percaya diri pada potensi yang dimilikinya. Akan
tetapi, bila ternyata anak Anda justru tidak menunjukkan perkembangannya,
sebaiknya Anda tidak memaksanya untuk tetap menekuni bidang tersebut.
Saat ini begitu banyak merk
kosmetika pemutih wajah yang beredar di pasaran. Entah itu produk lokal atau
produk keluaran dari luar negeri. Jujur saja, daya tarik produk pemutih
pastilah tergolong tinggi bagi kebanyakan wanita Asia yang kulitnya sawo matang,
tetapi bagaimana jika Anda tidak cukup yakin akan dampaknya mengingat kulit
wajah Anda temasuk sensitif. Untuk menepis keraguan ini, rasanya yang terbaik
adalah menggunakan produk yang berasal dari bahan alami. Misalnya yang satu
ini, campuran susu dan tomat sebagai pembersih sekaligus pemutih wajah. Asam
laktat yang terkandung di dalam susu, serta fruit acid (asam buah) pada tomat
mempunyai daya untuk 'melakukan' peeling (pengelupasan) secara halus pada kulit
wajah. Ditambah lagi, buah tomat diyakini mengandung vitamin A, B dan C yang
tentunya baik untuk kulit wajah.
Pendidikan di sekolah mengajarkan
anak untuk bertanggung jawab pada apa yang dilakukannya. Itulah sebabnya, anak
yang baru pertama kali bersekolah sering merasa terbebani dengan 'tugas baru'
tersebut. Mungkin ini tidak jadi masalah bagi anak Anda yang pernah bersekolah
di pre school atau taman kanak-kanak, sebelumnya. Menurut statistik, ada
sekitar 10 % anak yang 'membenci' sekolah karena perilaku dan lingkungan yang
dirasakannya tidak nyaman. Ada beberapa hal yang membuat anak Anda membenci'
sekolah, salah satunya adalah anak Anda merasa cemas. Kecemasan anak Anda
datang karena ketakutannya tidak bisa beradaptasi dengan guru dan teman
sekelasnya atau lingkungan barunya. Dan biasanya anak Anda cenderung akan
mengalami rasa frustasi dan merasa tidak 'menikmati' pengalaman bersekolah.
Jadilah, perintah berangkat ke sekolah diibaratkan sebagai larangan ia tidak boleh minum es ! Untuk itu,
hal yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya adalah dengan mencoba
menceritakan pengalaman menyenangkan, seperti ketika Anda juara dalam sebuah
perlombaan menggambar di bangku SD atau pengalaman piknik Anda bersama
teman-teman sekelas Anda.
Salah satu buah yang khasiatnya
bagus untuk jantung adalah anggur. Buah segar yang satu ini termasuk buah yang
rendah lemak, menyeegarkan, dan rasanya manis. Kandungan nutrisinya dapat
mengurangi resiko penyakit jantung khususnya bagian kardiovaskular. Anggur
mengandung 70 kalori per setengah cangkir dan merupakan sumber potassium,
vitamin C dan pectin, sejenis serat yang dapat membantu mengurangi kolesterol
darah. Anda juga perlu tahu, selain untuk kesehatan jantung, anggur juga dapat
mencegah stroke dan pelindung kanker. Dalam beberapa penelitian, zat dalam kulit semua jenis anggur baik untuk
mengurangi resiko kanker payudara, liver, usus dan penyakit jantung. Untuk
mendapatkan anggur yang baik, pilihlah anggur yang segar dengan warna terang
dan tidak mengkerut atau lecet. Simpan anggur di lemari es tanpa cuci,
simpanlah dalam kantong yang dibolongi selama satu minggu.
Womansguidelover, Anda tentu tau, bahan-bahan dari alam sangat berguna sebagai ramuan kecantikan. Contohnya saja, buah apel dan madu. Campuran dua bahan ini, berguna merawat kulit. Lalu ada,…apel hijau, anggur merah, dan stoberi. Dimana campuran jus ini dapat mencegah antioksidan. Kemudian garam laut, yang jika dicampur minyak zaitun, bermanfaat mengeluarkan racun dalam tubuh. Ada juga stroberi, yang bisa memutihkan gigi jika anda menggosokkannya pada gigi. Manfaat lainnya, membantu menghilangkan noda dan mempercepat penyembuhan luka akibat sengatan matahari. Selanjutnya, bagi Anda yang berjenis rambut berminyak…rebusan daun rosemary (baca: rosmeri), bisa membuat rambut menjadi sehat dan harum. Dan buat Anda yang ingin kulitnya wangi, taruhlah kelopak bunga pada air mandi Anda. Penasaran ingin mencobanya…? OK semoga berhasil.
Womansguidelover, begitu banyak
tabir surya yang dijual di toko-toko kosmetik. Namun Anda sebagai pembeli harus
cukup berhati-hati dalam memilih tabir surya. Berikut beberapa petunjuk sebelum
Anda memilih tabir surya. Baca terlebih dahulu pada kemasannya bahan-bahan yang
terkandung di dalamnya, apakah dapat melindungi kulit terhadap UV-A dan UV-B.
Sesuaikan dengan jenis kulit. Jika kulit Anda berminyak, Anda bisa memilih
produk yang bebas minyak. Untuk kulit normal dan kombinasi,
pilih produk yang menggunakan minyak
yang akan memberi kelembapan ekstra. Untuk kulit kering, Anda bisa
mencari yang berbentuk krim dan tidak menyumbat pori-pori (non-comedogenic).
Lebih baik lagi jika dalam satu tabir surya ada campuran vitamin-vitamin yang
berfungsi anti oksidan, seperti vitamin A,C dan E serta betakaroten. Sehingga
paparan sinar matahari yang menimbulkan radikal bebas itu akan dinetralisir
terlebih dahulu oleh antioksidan tersebut, sehingga tidak membawa efek negatif
pada kulit.
Bagaimana
dengan kondisi interior mobil Anda? Sepertinya sudah saatnya nih menyegarkan
kembali interiornya. Anda dapat menjadwalkannya di pagi hari saat libur. Ya
sekitar antara jam 7 sampai jam 9 pagi. Tempatnya bisa di halaman rumah, biar tidak
panas, dan terang.
Yang pertama Anda lakukan adalah menyiapkan peralatan yang
diperlukan. Misalnya; lap katun bersih, sikat kecil, sikat gigi, lap pel
bersih, kuas kecil, pembersih interior baik untuk dasbord dan bahan kulit,
vacuum cleaner, kemoceng, shampoo, serta ember kecil. OK jadwalkan yah di hari libur besok, agar kendaraan Anda
selalu nyaman.
Terkadang
Anda bingung sudah pantaskah bagi anak Anda untuk punya kamar sendiri.
Sebenarnya, tidak ada waktu yang tepat untuk anak Anda dibuatkan kamar tidur
sendiri atau tidur terpisah dari orang tuanya. Tetapi, lebih baik tidak
memisahkan tempat tidur anak dan orang tua ketika ia masih berusia kurang dari
2 tahun. Setelah, mencapai usia 2 tahun, biasanya anak sudah bisa merekam apa
saja kegiatan yang dilakukan orang tua dalam memorinya. Saat inilah yang tepat
untuk mulai mengajarkan kemandirian pada anak, salah satunya dengan tidur
terpisah. Demikian
pula dikatakan seorang psikolog, Rahmitha P. Soendjojo, yang menyatakan
kesiapan anak memiliki kamar tidur sendiri sangat tergantung pada kesiapan anak
tersebut untuk bertanggung jawab pada apa yang menjadi miliknya. Seringnya,
setelah berusia bawah tiga tahun anak akan lebih peka pada hak miliknya. Ia
mulai bisa membedakan mana hak miliknya dan mana punya orang lain. Proses ini
juga diikuti dengan keinginan sharing (berbagi) hak milik.
Saat
ini pilihan untuk terus bekerja didominasi karena alasan pemenuhan kebutuhan
ekonomi. Nah, bila efeknya kekurangan biaya hidup, tentu mau tidak mau harus
kembali bekerja. Hal pertama yang perlu
dilakukan adalah keyakinan hati untuk kembali bekerja. Jangan sampai ada
perasaan tidak nyaman, ketika meninggalkan si kecil di rumah. Jauh-jauh hari,
ibu harus sudah mempersiapkan orang yang bisa 'menggantikan' tugas anda selama
bekerja di kantor. Ini berarti, ibu harus mencari seorang pengasuh anak yang
tepat. Minimal, terlebih dahulu cari
informasi kira-kira adakah saudara dekat yang tidak bekerja dan bisa
mengasuh si kecil. Kalau memang tidak ada, bersiaplah untuk mencari seorang
pengasuh anak (baby sitter).
Melihat anak Anda yang tumbuh dengan sehat dan cerdas adalah kebanggaan bagi diri Anda. Kecerdasan atau IQ memang masih menjadi tolak ukur dalam menentukan kecerdasan logika matematika dan kemampuan berbahasa, namun keduanya baru menunjukkan cara kerja otak kiri. Padahal, otak kanan anak Anda juga berperan dalam keberhasilan anak tersebut. Seorang anak bisa mempunyai kecerdasan majemuk atau sebaliknya salah satu lebih menonjol dari yang lainnya. Untuk mengetahui kecerdasan mana yang bisa dikembangkan, sebaiknya Anda mencoba mengamati lebih cermat perilaku anak Anda tersebut.