Musik Klasik untuk Melariskan Restoran

By poetry - 19.47

Jika Anda ingin membuat restoran yang mendatangkan pendapatan yang besar, Anda dapat mencoba memutar musik klasik. Studi terakhir menunjukkan bahwa musik klasik membuat orang terdorong untuk memesan menu makanan yang mewah dan mahal.

Pada hari-hari di mana musik klasik dimainkan, pengunjung restoran membelanjakan uangnya lebih besar dibandingkan hari-hari musik pop atau tanpa musik. Musik klasik yang diputar adalah rekaman dari Beethoven, Mahler dan Vivaldi. Saat musik ini diputar, pengunjung cenderung memesan lebih banyak menu ‘mewah’ seperti makanan pembuka (appetizer), kopi, makanan kecil penutup (dessert), dan anggur.

Psikolog Adrian North, ketua tim peneliti, mengatakan bahwa musik klasik membuat orang merasa lebih berbudaya dan berkelas.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments