Orang Memilih Pekerjaan Non Stres

By poetry - 21.43

Para pekerja masa kini cenderung menghindari bidang pekerjaan yang penuh dengan tekanan. Mereka memilih mengundurkan diri umumnya dengan alasan karena takut menghadapi reaksi atasan jika ada kesalahan saat menangani pekerjaan yang penuh stres tersebut. Alasan lain yang diungkapkan adalah lamanya jam kerja dan gaji yang rendah. Itulah hasil sebuah survei yang diadakan di Inggris belum lama ini. Mereka mewawancarai 1.500 pekerja yang telah meninggalkan pekerjaan lama.

Kebanyakan dari mereka tidak mengatakan terus terang penyebab mereka keluar agar mereka mendapatkan referensi yang bagus. Hanya sepersepuluh saja yang mengatakan alasan sebenarnya, itupun kalau ‘terpaksa harus mengatakan’. Alasan yang banyak dipakai untuk mengundurkan diri adalah jam kerja terlalu lama, gaji tidak memadai dan semangat kerja tim kurang.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments