Kontroversi sekitar G-Spot

By poetry - 19.52



Istilah G-Spot yang berhubungan dengan salah satu titik sensitif dalam diri perempuan yang bisa menyebabkan orgasme telah dikenal sejak tahun 1951. Berbagai penelitian seksologi dan medis dipusatkan untuk 'mencari' letak persis 'titik' yang dikatakan  dapat memicu orgasme wanita selain dari rangsangan klitorial tersebut. Dari berbagai penelitian itu sebagian berpendapat bahwa zona atau titik yang dimaksud sebagai G-Spot tersebut tidak lebih dari kelenjar saluran kemih, yang memang terletak di bagian dalam dinding vagina. Sejak itu, kontroversi  sekitar G-Spot pun merebak.
           
Kalangan pakar menilai bahwa istilah spot itu sendiri telah memberi arti yang menyesatkan, ditambah dengan kurangnya pemahaman tentang fungsi saluran kemih dan kelenjar-kelenjarnya sebagai bagian atau zona wanita yang dapat menimbulkan birahi. Dan sampai sekarang keberadaan titik G-Spot ini sendiri masih menjadi kontroversi.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments