Pertolongan Pertama untuk Kecantikan

By poetry - 00.05

Terkadang Anda mengalami hal yang tidak terduga, saat sedang berdandan. Lebih parah lagi, Anda tidak punya cukup waktu, untuk memperbaikinya. Tapi…Anda tidak perlu panik. Ada cara mudah yang dapat Anda lakukan, untuk memperbaikinya.

Untuk daerah mata…kalo mata Anda sembab, karna kurang tidur, terlalu banyak membaca, atau karna habis menangis, agar kembali normal dalam waktu singkat, teh celup adalah jawabannya. Caranya: masukkan teh celup dalam air panas selama beberapa menit, angkat dan celupkan dalam air es. Kemudian, pejamkan mata dan kompreskan kantung teh celup tadi, di kelopak mata.

Dan jika mata Anda kurang segar, Anda bisa mengatasinya dengan cara, mengoleskan foundation cair serta concealer tidak hanya di bawah mata, tapi juga di bawah tulang alis. Dan jangan lupa, untuk meneteskan tetes mata, serta memakai maskara.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments