Rambut panjang yang sehat tergolong sulit didapat. Problema ketombe dan kerontokkan senantiasa mengganggu. Kalau sudah begini, tidak hanya cukup shampoo saja tapi juga mesti perawatan ekstra. Alternatif untuk perawatan ekstra dengan bahan alami adalah kacang panjang.
Caranya dengan mencuci segenggam daun muda kacang panjang lalu tumbuk halus. Tambahkan 2 sendok makan minyak kastroli, remas-remas dan gosokkan ramuan ini pada kulit rambut sambil diurut-urut. Lakukan hal ini 2 hari sekali pada sore hari setelah mandi. Bungkus rambut dengan handuk dan keramas pada keesokkan harinya.
0 Comments