Jika anda bermasalah dengan kulit kering, anda dapat mengatasinya dengan mengkonsumsi buah serta sayuran yang banyak mengandung air, serta minum air sedikitnya 8 gelas sehari. Tetapi, Anda juga perlu memperhatikan produk perawatan kulit, kosmetika, serta perawatan rutinnya.
Dan mulai sekarang, anda dapat menggunakan produk perawatan kulit yang berbahan dasar air (water-based formula), kaya pelembap (moisture-rich), serta yang mengandung vitamin E (untuk membantu menjaga kelembapan kulit). Jika Anda banyak beraktivitas di ruangan ber-AC, anda dapat menggunakan pelembap tubuh dan wajah sesering mungkin. Anda dapat menggunakan pelembap segera seusai mandi, saat tubuh masih dalam keadaan lembap.
0 Comments