Pertanyaan ini, nampaknya perlu dilontarkan berkali-kali. Pasalnya, semua institusi perbankan merasa yakin, teknologi mobile banking yang ditawarkan mereka lebih aman dan bisa membuat para nasabah nyaman. Kartu ATM , yang (dulu) dikatakan jauh lebih aman ketimbang membawa cash, ternyata bisa dibobol. Juga kartu kredit. Banyak oknum yang mencoba membuat duplikasi, merekam dan menyadap kartu ajaib itu. Lalu, muncul phone banking.
Dengan menjamurnya internet, bank pun berlomba membuat inovasi online banking untuk melayani nasabah yang doyan ngendon di depan komputer. Dan kini, ada mobile banking, seiring menjamurnya pengguna handphone, yang sebagian besar adalah para nasabah bank. Seperti di hadapan ATM. Begitulah cara kerja online banking dan mobile banking. Kecuali pengambilan dana secara tunai, Anda bisa melakukan berbagai transaksi melalui internet atau handphone. Sebuah inovasi yang menyejukkan di tengah kemacetan lalu lintas dan tingginya tindak kriminalitas di jalanan.
Anda bisa melakukan transfer dana, memperoleh informasi saldo, rincian transaksi terakhir, melakukan pembayaran tagihan bulanan, penempatan deposito berjangka, dll. Hebatnya, semua transaksi itu bisa dilakukan dengan biaya murah, karena sistem kerjanya hampir sama dengan pengiriman SMS. Sebuah inovasi yang sangat membuai. Uniknya, tak satupun institusi yang mengatakan kelemahan teknologi mereka. Padahal, semakin canggih sebuah teknologi, semakin canggih pula keterampilan si penyadap dan pengganda PIN. Artinya, bahaya tetap mengintai dan akan terus menyesuaikan diri dengan kemajuan teknologi.
0 Comments