Tips Menggunakan Catok Pelurus Rambut

By poetry - 18.52

Seringnya penggunaan catok rambut, akan menyebabkan rambut menjadi rusak. Nah, agar rambut terhindar dari kerusakan : Jangan menggunakan suhu yang paling tinggi. Cukup gunakan suhu yang medium, atau yang paling rendah. Dan, sebelum menggunakan catok rambut, bubuhkan dulu pelindung rambut, seperti serum. Tujuannya, supaya rambut terlindung dari panasnya catok. Selain itu, bisa membuat rambut lebih berkilau. Kemudian, jangan mencatok rambut terlalu lama di satu bagian. Tapi, luncurkan catok, disemua bagian rambut secara tara. Selain hasilnya lebih rapi, juga menghindarkan terbakarnya rambut.

Kalo Anda ingin membeli catok, pilihlah catok pelurus yang bahan lempengannya terbuat dari teflon atau keramik, sehingga tidak terlalu merusak rambut. Dan perlu Anda ingat, Jangan pernah mengunakan catok pelurus pada rambut yang basah! Sebab, selain merusak rambut, juga berbahaya, karna meggunakan aliran listrik.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments