Benarkah Pria Tidak Bisa Monogami

By poetry - 20.50

Banyak perdebatan tentang poligami dan monogami yang selalu menarik untuk diikuti. jika ditinjau secara biologis, pria dan wanita memang mempunyai perbedaan besar sehubungan dengan organ seksual masing-masing. Produksi sperma yang terus menerus sepanjang hari membuat pria lebih mudah naik gairahnya. Dengan demikian ia akan cenderung tidak terlalu pemilih dalam mengambil pasangan, yang penting hasratnya bisa tersalurkan. Lain halnya dengan wanita. Jumlah sel telurnya jauh lebih sedikit dibandingkan sperma dan umumnya matang hanya sebulan sekali.

Selain itu wanita juga menghadapi konsekuensi yang cukup berat setelah melakukan hubungan seksual yaitu kehamilan. Itulah sebabnya wanita cenderung lebih hati-hati dalam menyalurkan hasrat seksualnya. Namun tidak seperti hewan, manusia diberi nurani, perasaan dan akal yang sudah seharusnya digunakan sebelum melakukan sesuatu.

Jadi, walau monogami bukan sifat biologis pria, tapi logikanya jika ia mencintai pasangannya, ia tidak akan membagi cintanya dengan wanita lain. Dengan kata lain kalau seorang pria menggunakan nurani, perasaan dan akalnya, pasti ia bisa mengatasi godaan untuk berselingkuh atau berpoligami. Pada akhirnya monogami memang sebuah pilihan yang membutuhkan pengorbanan, dalam hal ini terutama menahan libido seksual.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments