Makeup Bisa Menyebabkan Jerawat

By poetry - 21.28

Jika Anda selalu berjerawat sehabis mengenakan makeup lengkap, bisa jadi disebabkan oleh bahan dalam makeup-nya atau alatnya yang tidak bersih. Ingat, bakteri merupakan salah satu penyebab utama timbulnya jerawat. Sebenarnya semakin sehat kondisi kulit Anda, makeup akan terlihat semakin baik atau semakin sedikit Anda membutuhkan makeup. Namun jika Anda punya kecenderungan untuk timbul jerawat atau kulit meradang kemerahan setiap kali habis bermakeup, maka anda dapat menghindarinya dengan memastikan bahwa tangan Anda dalam keadaan bersih ketika akan mengenakan makeup. Cuci tangan dengan sabun dan keringkan sebelum menyolek foundation dan bahan makeup lainnya.

Sikat atau kuas makeup perlu Anda bersihkan secara teratur. Cuci dengan sampo dan bilas sampai benar-benar bersih karena sisa sabun dalam sampo bisa membuat kulit iritasi. Begitu juga dengan spon bedak/foundation, cuci atau ganti secara teratur.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments