Mengatur Menu Makanan

By poetry - 20.22

Pada prinsipnya puasa adalah memindahkan jam makan, bukan mengurangi porsi makan. Sehingga jumlah makanan yang masuk ke dalam tubuh, terutama kadar gizinya, harus tetap sama dengan keadaan sewaktu tidak puasa. Untuk itu jagalah keseimbangan gizi makanan Anda.

Tapi kalo Anda tidak sanggup memenuhi kebutuhan gizi dalam sekali makan, Anda maish punya cukup waktu kok, untuk makan di malam hari. Yaitu saat buka, setelah maghrib, setelah isya, dan pada waktu sahur.

Nah, yang tidak kalah penting untuk Anda ingat, ada baiknya Anda menghindari konsumsi garam terlalu banyak selama puasa. Kenapa? Karena  kandungan natrium dalam garam cenderung mengikat air dalam plasma darah, sehingga air idak mengalir ke seluruh tubuh. Akibatnya rasa haus mudah muncul. Karena itu,  pastikan Anda bisa mengatur pola menu puasa Anda dengan baik, agar puasa Anda bisa terlaksana sampai hari Kemenangan tiba! 

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments