Kritik dan Saran, Kunci Kesuksesan

By poetry - 18.50

Sebuah saran dan kritik bisa sangat berarti bagi perkembangan diri dan sikap positif seseorang. Tentu saja jika orang tersebut mampu menyikapi kritik sebagai masukan yang berarti bagi masa depannya. Memang tidak menyenangkan mendapat kritik dari orang lain, tetapi bukan berarti Anda harus sakit hati dan justru memperlebar jurang sosialisasi. Agar bisa menyikapi kritik tersebut, sebaiknya Anda menjadi seorang kritikus terbaik bagi diri sendiri terlebih dahulu. Mengkritik diri sendiri juga mempunyai keuntungan lain. Yaitu memberikan kesempatan untuk memperbaiki diri sendiri maupun pekerjaan Anda. Selain itu, akan menajamkan rencana-rencana dan ide-ide Anda, mengkritik diri juga membantu menghindari sifat merusak diri dengan membuat Anda berpikir tentang diri Anda secara objektif dan kritis.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments